• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    INFOGRAFIS: Wakil Kepala BP Batam Paparkan Program Percepatan Pembangunan Batam Maju

    Infografis (Foto: Aditia/Melayupedia)

    Batam, Melayupedia - Wakil Kepala BP Batam, Li Claudia Chandra, menaruh perhatian serius terhadap pengelolaan sampah dan penertiban papan reklame liar di Batam. Menurutnya, kedua masalah ini harus segera diselesaikan karena berdampak pada kebersihan dan keindahan kota, terutama dengan pertumbuhan penduduk yang pesat.

    Li menegaskan bahwa Presiden Prabowo juga memberikan perhatian besar terhadap isu sampah, sehingga tata kelola yang lebih baik menjadi prioritas pemerintahannya bersama Amsakar Achmad. Ia mengajak semua pihak berkolaborasi untuk menyelesaikan permasalahan ini secara efektif.